Xiaomi Membuat Chipset Sendiri Tahun 2016

Ingin menciptakan chipset sendiri bukanlah kali pertama kabar yang dihembuskan brand ponsel asal China Xiaomi.

Pada pertengan Agustus 2015 Xiaomi disebut-sebut akan menciptakan chipset sendiri. Akan tetapi hingga memasuki bulan Desember 2015, hal itu belum juga terealisasi.

Namun menjelang pergantian tahun menurut informasi yang ditulis Ubergizmo Xiaomi akan segera menciptakan chipset sendiri untuk produksi ponselnya.

Pasalnya produsen Redmi Note ini dikabarkan telah menandatangani persetujuan dengan Qualcomm terkait lisensi paten chipset tersebut.

Dalam keterangannya salah satu sumber dari pihak Xiaomi menuturkan, keputusan untuk membuat chipset sendiri seperti yang dilakukan Apple, Samsung dan Huawei, membuat perusahaan dinilai lebih efisien dalam cost produksi.

Dengan begitu Xiaomi bisa menghasilkan handset yang lebih murah di masa depan, diperkirakan tidak sampai qwartal ke dua tahun 2016, Xiaomi benar-benar produksi chipset sendiri.

Jika Xiaomi benar memproduksi chipset mereka sendiri, tentu saja akan menjadi pesaing bagi beberapa produsen smartphone dan akan menambah ramai persaingan pada pasar chipset di 2016.

Sumber: selular.id

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

3 komentar

komentar
2 Januari 2016 pukul 09.21 delete

keren nih, ane pengen beli hp xiaomi tapi belum kesampean

Reply
avatar
2 Januari 2016 pukul 09.32 delete

Hewww....boljug lah itu, terus berinovasi

Reply
avatar
2 Januari 2016 pukul 11.43 delete

terima kasih infonya. sangat bermanfaat

Reply
avatar